SUBANG, TINTAHIJAUcom – Pemerintah Daerah Kabupaten Subang bekerjasama dengan Subang Creative Hub menggelar lomba membatik untuk anak-anak dan remaja.
Lomba dalam bingkai OKTOFORIA itu digelar di Gedung Subang Creative Center pada Kamis (24/10/2024). Pada lomba membatik tersebut diikuti ratusan remaja dari pelajar hingga mahasiswa.
Pj. Bupati Subang Imran yang menyaksikan lomba tersebuat meminta agar kedepannya, motif batik khas Subang dapat diperkaya lagi. Karena menurutnya banyak hal yang dapat dikembangkan. Mulai dari kondisi yang ada di Subang, sejarah, hingga alam yang ada di Kabupaten Subang.
“Saya berharap kedepan akan muncul motif-motif baru yang terkait kondisi yang ada di Subang, sejarah yang ada di Subang, dan terkait dengan alam yang ada di Subang,” kata Imran
Imran juga mengharapkan, lewat lomba semacam ini anak-anak muda Subang semakin mencintai produk batik lokal Subang. “Tentunya saya berharap juga anak-anak muda semakin mencintai produk batik yang dihasilkan oleh Subang,” imbuhnya
Dia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Subang, untuk senantiasa mencintai dan menggunakan batik khas Subang dalam event resmi maupun tidak resmi.
“Saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat Subang, untuk senantiasa mencintai produk-produk dari Subang dan menggunakan batik Subang didalam setiap event resmi maupun event tidak resmi,” imbuhnya