MAJALENGKA, TINTAHIJAU.com - Bicara bubur kerap identik dengan dua prahara yakni di aduk atau tidak diaduk, di Majalengka Kota ada Bubur Ayam yang di sandingkan dengan kota Tanggerang.
Uniknya bukan masalah diaduk atau tidak diaduk, pasalnya penyajian bubur itu tidak disatukan dengan kecap melainkan keremesan dari kerupuk dan emping yang berpadu pada kepal tangan si penjual bubur baru setelahnya di masuki dengan irisan daun seledri serta di tuangi kecap kental manis.
Rasa kaldu dari buburnya tersendiri sangat gurih dipadu dengan khas keremesan kerupuk dan emping menjadikan bubur Tanggerang Sedap Rasa ini sangat cocok disantap kala pagi dan senja tiba, "Sudah setahunan kita dagag di sini," kata Tada
Tada(17) seorang pemuda asal kecamatan Bantarujeg mengatakan untuk seporsi bubur ayam Tanggerang Sedap Rasa ini tidak perlu merogoh kocek lebih dalam, " satu porsi bubur harganya 9.000 ditambah tusukan varian sate hati ayam sampe telur puyuh sampe 4 tusuk kadang nyampe 6 rb " Ujar, Tada.
Jam buka Bubur Ayam ini dari jam 06.00 - 11.00 WIB dan jam 16.00 - 21.30 WIB. Bubur Ayam ini buka di samping Gedung KNPI Majalengka
photo atas: bubur ayam bandung (ist)
FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
IG & YT: TINTAHIJAUcom
E-mail: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.